KI DKI Visitasi ke Kantor Bapenda
Komisi informasi (KI) DKI Jakarta melakukan
Kita menjalankan arahan Pj Gubernur untuk bersinergi membenahi layanan publik
visitasi ke Kantor Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) DKI Jakarta di Jalan Abdul Muis, Gambir, Jakarta Pusat.
Ketua KI DKI Jakarta, Harry Ara Hutabarat, mengatakan, visitasi ini bertujuan untuk memberikan apresiasi dan motivasi kepada Bapenda DKI yang selalu patuh terhadap keterbukaan informasi publik dari hasil monitoring dan evaluasi (monev).
KI DKI Gelar E-Monev Badan Publik 2023“Kita menjalankan arahan Pj Gubernur untuk bersinergi membenahi layanan publik,” katanya, Kamis (13/7).
Menurut Harry, aturan tentang keterbukaan informasi publik harus diimplementasikan dengan baik seluruh
Organisasi Perangkat Daerah (OPD) DKI Jakarta."Masukan kami kepada Bapenda agar menginformasikan update perubahan struktur minimal enam bulan sekali,” tuturnya.
Wakil Kepala Bapenda DKI Jakarta, Elvarinsa mengapresiasi visitasi yang dilakukan KI DKI Jakarta. Pihaknya pun akan menjalankan seluruh masukan dari KI DKI terkait perbaikan data struktur kepengurusan beserta Standar Operasional Prosedur (SOP).
“Dari forum tadi banyak hal yang selama ini terlewatkan dan belum ter-update. Hasil dari evaluasi ini kita akan jalankan," ucapnya.
Ia menambahkan, ke depan, pihaknya juga akan mengintensifkan koordinasi dengan Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik (Kominfotik) DKI Jakarta terkait informasi apa saja yang bisa ditayangkan dan sebaliknya.
“Koordinasi ini untuk menghindari sengketa informasi dari wajib pajak,” tandasnya.